GAMBARAN ANGKA LEMPENG TOTAL (ALT) KUMAN TELUR AYAM DIJUAL DI PASAR INPRES SAMARINDA SEBERANG

  • suprihartini suprihartini

Abstract

Abstract

Eggs have high-protein needed by human growth, but is also needed to review the growth of bacteria. If eggs have contaminated by bacteria, it will cause food poisoning. Total Plate Count examanation is needed to determine the growth of bacteria. To determine Total Plate Count on eggs to prevent food poisoning. Research was conducted in the department of bacteriology laboratory medical laboratory technologist Poltekkes Kemenkes Kaltim with a sampling at Pasar Inpres Samarinda Seberang. This type of research is descriptive. Research subject was traders eggs. Twenty percent of twenty samples are not qualified and eighty percent  are qualifed  according to ISO 7388: 2009. Eggs were examined did not qualify in accordance to ISO 7388: 2009 because there Total Plate Count exceeds the maximum limit microbial contamination.

Keywords: Total Plate Count, Eggs

 

Abstrak

Telur merupakan makanan yang mengandung protein tinggi yang dibutuhkan oleh pertumbuhan manusia, namun dibutuhkan pula untuk pertumbuhan bakteri. Jika telur mengalami kerusakan akibat pertumbuhan bakteri maka akan menyebabkan keracunan makanan bila dikonsumsi. Untuk mengetahui ada atau tidak pertumbuhan bakteri di dalam telur maka dilakukan pemeriksaan Angka Lempeng Total Kuman. Mengetahui Angka Lempeng Total Kuman pada telur ayam agar dapat mencegah kasus keracunan makanan. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Bakteriologi Prodi Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Kaltim dengan tempat pengambilan sampel di Pasar Inpres Samarinda Seberang. Jenis penelitian adalah deskriptif. Objek penelitian adalah telur yang dijual oleh pedagang. Dari 20 sampel telur ayam ditemukan 20% sampel telur yang dijual oleh pedagang yang berada di Pasar Inpres Samarinda Seberang tidak memenuhi syarat karena angka kuman yang melebihi batas maksimum cemaran mikroba dan 80% sampel telur yang memenuhi syarat sesuai dengan SNI 7388:2009. Telur yang diteliti tidak memenuhi syarat sesuai dengan SNI 7388:2009 karena terdapat angka kuman melebihi batas maksimum cemaran mikoba.

Kata Kunci: Angka Lempeng Total Kuman, Telur

Published
2017-01-12
Section
Articles